Sahabat yang terkena asam urat tidak perlu terlalu khawatir dengan penyakit yang di deritanya, karena dengan mengikuti pola makan yang baik dan sangat mudah, maka penyakit asam urat tersebut tidak akan kambuh lagi dan InsyaAllah bisa sembuh dengan sendirinya.
Untuk menjaga pola makan sebenarnya tidak ada aturan yang baku, karena setiap orang memiliki kemampuan tubuh yang berbeda dalam mengolah dan mengeluarkan asam urat yang ada di dalam sistem tubuhnya. Perbedaan itu bisa jadi karena umur, jenis kelamin, kondisi tubuh dan daya tahan, kegiatan harian yang dilakukan dan lainnya.
Sekarang mari bahas secara sederhana bagaimana Cara Menjaga Pola Makan Untuk Mengobati Asam Urat :
1. Hindari konsumsi makanan yang mengandung asam urat tinggi namun jika terpaksa konsumsinya dalam jumlah yang sedikit.
Sekali kita menderita atau terkena asam urat biasanya akan cenderung kambuh jika tidak menjaga pola makan, adapun makanan yang mengangdung asam urat antara lain :
- Daging dan Jeroan
- Kacang-kacangan
- Seafood, Bebek
- dll
Berikut daftar lengkap makanan yang mengandung asam urat tinggi dan harus di hindari.
Baca : Daftar Makanan yang Mengandung Asam Urat Tinggi
Jika terpaksa harus mengkonsumsi makanan yang mengandung zat purin tinggi tersebut maka makanlah dengan porsi yang sedikit. Misalnya saat ada acara atau sekedar untuk mencicipi rasa. Jangan sampai tergoda untuk makan dengan jumlah yang banyak.
2. Perbanyak minum air putih
Dengan memperbanyak minum air putih dapat membantu ginjal mengeluarkan asam urat dan melarutkannya dalam darah. Nantinya asam urat akan lebih cepat dibuat melalui saluran kencing dan kotoran bahkan melalui keringat. Jika memungkinkan minumlah air hangat sehingga dapat mempercepat proses metabolisme tubuh kita dalam mengeluarkan "racun"asam urat.
3. Makan disaat perut tidak terlalu lapar dengan porsi sedang dan berhenti sebelum kekenyangan
Bagi sahabat yang muslim, mungkin pola nomor 3 ini sudah sangat difahami sebagai salah satu pola yang di ajarkan oleh Nabi Muhammad SAW, dimana kita harus makan pada waktu yang telah ditetapkan dan jangan sampai makan saat kita sangat lapar.
Kenapa ini harus dilakukan? saat orang sedang kuat rasa laparnya biasa dia tidak bisa mengontrol jumlah makanan yang masuk kedalam perutnya, otak akan mengkondisikan dan memerintahkan tubuh untuk memasukkan makanan sebanyak-banyaknya ke dalam perut saat makan dalam kondisi yang sangat lapar.
Nah dengan makan yang teratur maka tubuh kita akan merasa tetap kenyang disaat sedikit makanan yang masuk ke dalam perut, karena sinyal di otak memberitahukan bahwa kita tidak sedang dalam keadaan lapar.
Terakhir yang paling penting adalah berhenti sebelum kekenyangan, ini untuk melatih otak dan tubuh kita agar dapat menerima kondisi yang stabil sehingga tidak memaksa organ pencernaan bekerja lebih berat. Dalam kasus orang yang terkena akan menstabilkan rasa ingin makan yang terus menerus dan menjadikan tubuh menerima jumlah makanan yang lebih sedikit.
4. Konsumsi buah-buahan yang mengandung banyak air seperti semangka
Sesuai dengan pola 2. yaitu minum air putih yang banyak, selain kita mendapatkan kadar air di dalam tubuh yang dapat membantu melarutkan dan membuang kadar asam urat, buah-buahan juga mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh.
Nutrisi yang dihasilkan oleh buah-buahan akan memberikan kebutuhan tubuh dalam mengganti sel-sel yang rusak dan memberi efek kesegaran bagi tubuh kita. Melancarkan pencernaan, dapat membantu proses penyerapan dan membersihkan usus.
5. Sekali-sekali minum jus sirsak
Jus Sirsak diyakini mampu menurunkan kadar asam urat, sirsak mengandung provitamin A, vitamin B1, dan B2, dan C. Mineralnya sendiri terdiri atas zat besi, kalsium, kalium dan juga fosfor. Manfaat sirsak untuk kesehatan tubuh juga banya, untuk memperlancar saluran pencernaan dan juga mencegah terjadinya sembelit, meningkatkan kadar daya tahan tubuh dan nafsu makan, serta mengobati batu empedu dan masalah asam urat. Buah ini sangat bermanfaat untuk mengatasi masalah pegal linu dan nyeri pinggang.
Demikian Cara Menjaga Pola Makan Untuk Mengobati Asam Urat semoga bermanfaat, jangan lupa share pada keluarga dan teman kita tercinta agar sama-sama mendapatkan manfaat dan terhindar atau dapat berobat dari penyakit asam urat.

0 Response to "Cara Menjaga Pola Makan Untuk Mengobati Asam Urat"
Posting Komentar